MYKALBAR.COM – Sekretaris Umum (Sekum) Pimpinan Pusat Muhammadiyah Prof. Abdul Mu’ti mengajak warga Muhammadiyah Kalbar untuk mensyukuri Milad ke-111 Muhammadiyah yang jatuh pada 18 November 2023 lalu.
Ajakan itu disampaikan Abdul Mu’ti saat memberikan tausiah Resepsi Milad ke-111 Muhammadiyah yang diselenggarakan Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Kalbar di Aula Universitas Muhammadiyah Pontianak pada Sabtu, 16 Desember 2023.
Mu’ti mengungkapkan, pada usia ke-111 ini Muhammadiyah justru semakin besar dan kuat. Hal inilah yang menurutnya patut disyukuri oleh warga Muhammadiyah, termasuk di Kalimantan Barat.
Ia pun lalu menceritakan pengalamannya belum lama ini berkunjung ke Ethiopia dan Afrika Selatan. Di dua negara itu, Mu’ti menceritakan tentang kiprah Muhammadiyah.
“Apa reaksi masyarakat di dua negara itu? Mereka mengatakan, susah dipercaya, bagaimana ada organisasi yang memiliki struktur di seluruh Indonesia, sekarang itu kita sudah punya struktur di 35 provinsi untuk Muhammadiyah dan Aisyiyah,” katanya.
“Kemudian kita punya 30 cabang istimewa Muhammadiyah di 30 negara, insyaallah cabangnya hidup,” lanjutnya.
Mu’ti juga menceritakan kalau Muhammadiyah punya 172 kampus dengan mahasiswa lebih dari 800 ribu, lebih 5.000 sekolah/madrasah dengan lebih 1 juta murid, TK ABA lebih dari 20 ribu di Indonesia dan mancanegara. Kemudian ada 125 rumah sakit dan lebih dari 200 klinik di Indonesia.
Atas apa yang dicapai Muhammadiyah ini, kata Mu’ti, masyarakat dua negara di Afrika tersebut menyatakan ingin bisa mereplikasi Muhammadiyah di negara mereka.
“Karena itu kita harus bersyukur, Muhammadiyah yang usianya 111 ini tidak hanya menjadi gerakan nasional, tapi juga internasional. Muhammadiyah memang menyadari itu, bahkan merancang untuk itu,” ungkapnya.
Ia lalu mengungkapkan sejumlah gerakan Muhammadiyah di level dunia, dibuktikan dengan cabang istimewa di berbagai negara termasuk amal usahanya. Muhammadiyah punya Australian College, punya Universitas Muhammadiyah Malaysia, dan akan dilanjutkan dengan amal usaha di negara lainnya.
“Di Beirut ada 2 madrasah Muhammadiyah, semua muridnya warga Palestina di Lebanon,” katanya.
“Oleh karena itulah kita patut bersyukur atas ini semua. Tapi tentu kita tidak boleh terlena karena banyak hal yang belum kita lakukan, banyak hal juga yang masyarakat masih berharap Muhammadiyah dapat melakukannya,” ungkap Mu’ti.
Dalam kaitan dengan jumlah, Mu’ti mengatakan, Muhammadiyah barangkali punya peran yang sangat besar sebagai organisasi. “Tapi kalau bicara kualitas mungkin kita memang belum yang terbaik. Maka kita harus punya pusat-pusat unggulan, untuk menghadirkan Islam yang rahmatan lilalamin,” ujarnya.
Kata Mu’ti, manfaat gerakan Muhammadiyah itu bukan hanya untuk warganya sendiri maupun umat Islam saja, melainkan juga untuk umat manusia pada umumnya.
Ia pun lalu mengajak warga Muhammadiyah untuk melakukan refleksi dan menyegarkan kembali semangat ber-Muhammadiyah, dengan menghidupkan manhaj-manhaj Muhammadiyah terutama saat berdirinya organisasi ini.
Resepsi Milad ke-111 Muhammadiyah yang diselenggarakan Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Kalbar diikuti oleh ratusan warga Muhammadiyah baik dari PWM, PDM, organisasi otonom, amal usaha, dan simpatisan.