MYKALBAR.COM – Muhammadiyah Disaster Management Center (MDMC) Kubu Raya turut membantu petugas BPBD Kubu Raya dalam upaya memadamkan api yang membakar lahan di Kubu Raya, Kalimantan Barat.
Kebakaran hutan dan lahan (karhutla) di wilayah ini dipicu oleh cuaca panas yang terjadi selama dua pekan terakhir.
Titik api terpantau di tiga kecamatan, yaitu Sungai Kakap, Sungai Raya, dan Rasau Jaya.
Sekretaris MDMC Kubu Raya, Fazzar Muarif bersama lima relawan MDMC lainnya, bahu-membahu dengan petugas BPBD, TNI-Polri, dan warga untuk memadamkan api.
Menurut Fazzar, asal mula api dan penyebabnya belum diketahui, namun diperkirakan akibat cuaca kering dan panas serta lahan gambut yang mudah terbakar.
Kondisi ini diperparah oleh angin kencang yang membuat pemadaman semakin sulit.
Di sisi lain, Kepala Satgas Informasi BPBD Kalbar, Daniel, melaporkan bahwa kebakaran lahan yang cukup luas terjadi di wilayah Sekunder C, Kecamatan Rasau Jaya.
Lahan tersebut berstruktur gambut dan ditumbuhi semak belukar.
Upaya pemadaman sudah dilakukan oleh BPBD bersama TNI dan Polri serta kelompok lainnya, namun api belum sepenuhnya padam.
Petugas terus berjibaku memadamkan api dan berusaha mencegah penyebaran lebih lanjut.
Daniel menambahkan bahwa kebakaran ini berpotensi meluas mengingat cuaca panas dan tiupan angin yang cukup kencang.
Petugas fokus mengamankan sebaran api agar tidak mencapai kompleks pemukiman warga.
Daniel juga mengimbau masyarakat untuk tidak melakukan pembakaran lahan secara sembarangan dan mengawasi pembakaran sampah dengan ketat.